Penmat adakan Seminar Nasional HOTS

Program Studi Pendidikan Matematika STKIP Sebelas April Sumedang beberapa hari yang lalu telah melaksanakan kegiatan Seminar Nasional dan Workshop Penyusunan Instrumen Penilaian High-Order Thinking Skills (HOTS) dengan tema “Pembelajaran Matematika untuk Mewujudkan Insan Indonesia yang Produktif, Kreatif dan Inovatif” kegiatan ini berlangsung pada tanggal 21-23 November 2018 dan diikuti oleh 230 peserta dan pemakalah. Para peserta yang terdaftar berasal dari berbagai daerah di Indonesia. Kegiatan ini langsung dibuka oleh Ketua STKIP Sebelas April Sumedang, Dr. Kuswara, M.Pd., sekaligus memberikan sambutan dan apresiasinya pada kegiatan ini.

Pada Seminar Nasional dan Workshop Penyusunan Instrumen Penilaian High-Order Thinking Skills (HOTS) ini panitia mendatangkan narasumber dan pakar yang ahli di bidangnya yaitu (1) H, Dony Ahmad Munir, S.T., M.M., sebagai pembicara utama dan tokoh di bidang pendidikan yang merupakan Bupati Kabupaten Sumedang  (diwakili). (2) Prof. Dr. Hj. R. Poppy Yaniawati, M.Pd., seorang Guru Besar Pendidikan Matematika UNPAS sekaligus Reviewer Penelitian Nasional. Dan (3) Titin Suryati Sukmadewi, S.Si., M.Pd., seorang Guru Berprestasi Nasional dan Internasional.

Ketua panitia seminar nasional Hj. Neneng Tita Rosita, M.Pd., mengatakan kegiatan seminar ini sangat penting sebagai bagian dari program berkelanjutan dari Prodi Penmat STKIP Sebelas April Sumedang, para peserta sangat antusias terutama pada saat melaksanakan workshop, dikarenakan penyusunan soal HOTS ini sangat terasa penting dan bermanfaat untuk diterapkan pada siswa sejak dini. Sementara itu, Ketua Program Studi Pendidikan Matematika, Dr. Hj. Mimih Aminah, M.Pd., mengapresiasi keberhasilan kegiatan semnas ini dan akan berupaya untuk terus mengagendakan hal serupa di masa yang akan datang.

Share

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *